Insanjurnalis.com
Jasmen Am,d resmi dilantik oleh Pengurus DPD Nasyid Nusantara Kab. Siak di Gedung Dharma Wanita Jl Raja Kecik oleh Ghozali, S. Psi ketua Nasyid Nusantara Prov. Riau pada minggu (20/04/25).
Pengurus DPD Nasyid Nusantara perdana hadir di Kab. Siak yang diketuai oleh Jasmen, A. Md Putra asli Siak kelahiran Sungai Apit.
Dalam Acara Pelantikan ini turut hadir H. Abdullah, M. Pd sebagai Dewan Pembina Nasyid Nusantara Riau, sekaligus menyampaikan harapannya nya untuk Pengurus Nasyid Nusantara ke depan.
“Nasyid ini selain hiburan juga ada, nilai dakwah yang bisa memberikan pencerahan kepada masyarakat terkhusus di kalangan anak muda, yang pada umumnya senang dengan hiburan” Pungkasnya.
Lanjutnya lagi, kita akan jadwalkan agar bisa bersilaturahmi kepada Bupati Siak agar Nasyid ini bisa digalakkan dan dilombakan untuk menyalurkan bakat pemuda-pemuda anak Siak.
Sebelum pelantikan pengurus DPD nasyid Nusantara, acara ini dibuka dengan Festival Nasyid yang diikuti 10 tim nasyid dari utusan beberapa sekolah.
Dalam Festival ini Juara 1 Tim Nasyid Putra MAN IC Siak, Juara 2 Tim Nasyid Putri MAN IC Siak, Juara 3 Tim Nasyid SMA N 2 Dayun dan Juara Harapan 1 Tim Nasyid Putri MAN N1 Siak.
Dalam hal ini Jasmen juga berharap untuk kedepannya agar adanya sinergitas antara Nasyid Nusantara dengan Pemerintah kabupaten Siak.
Penulis: Ramadona